GOWA, 02 Mei 2025 (Dotnews) – Bupati Gowa, Sitti Husniah Talenrang, memanfaatkan momentum Hardiknas untuk kembali menggaungkan program unggulannya, “Gowa Cerdas”. Program ini menjadi bagian dari 100 Hari Kerja yang fokus pada peningkatan mutu dan karakter siswa.
“Momen Hardiknas ini tentu selaras dengan program Gowa Cerdas yang kita dorong sejak awal. Kita sudah melihat sinyal positif dari pemerintah pusat bahwa pendidikan karakter jadi perhatian utama,” ujar Husniah usai menjadi Inspektur Upacara di Lapangan Kantor Bupati Gowa, Jumat (2/5/2025).
Ia menjelaskan, salah satu implementasi dari Gowa Caradde adalah kewajiban mengaji 30 menit sebelum pembelajaran dimulai bagi siswa SD dan SMP di Gowa. Program ini bertujuan membentuk karakter sejak dini.
“Alhamdulillah ini sejalan dengan sambutan seragam Bapak Menteri Pendidikan. Pendidikan karakter sangat penting. Selanjutnya, kami juga tengah memproses realisasi perlengkapan sekolah gratis, sesuai janji politik kami,” tambahnya.
Pada upacara tersebut, Husniah juga membacakan sambutan resmi Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti. Dalam sambutan itu disebutkan bahwa Presiden Prabowo Subianto menempatkan pendidikan sebagai prioritas nasional melalui Asta Cita keempat.
“Pendidikan akan difokuskan pada revitalisasi sarana prasarana, pembelajaran digital, serta peningkatan kualitas dan kesejahteraan guru,” katanya.
Kementerian juga mendorong pembentukan karakter anak melalui program Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat, yang meliputi: bangun pagi, ibadah, olahraga, makan sehat, gemar belajar, bermasyarakat, dan tidur tepat waktu.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gowa, Taufik Mursad, menyatakan pihaknya akan menyesuaikan program daerah dengan kebijakan pusat.
“Kami menunggu regulasi teknis untuk mulai menerapkan kebiasaan-kebiasaan positif ini di sekolah-sekolah,” jelasnya.
Pada momentum Hardiknas ini juga diluncurkan Maskot Gowa Caradde, disaksikan Wakil Bupati Gowa Darmawangsyah Muin, Sekda Andy Azis, Forkopimda Gowa, dan pimpinan SKPD. Acara juga dimeriahkan oleh penampilan siswa dan guru dari berbagai sekolah di Kabupaten Gowa.